GRESIK - Sebanyak 24 kontingen Jambore UKS/M Kabupaten Gresik, hari ini jum'at (25-11-2016) di lepas oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra di ruang Puti cempo, bersama Kepala Dinas Pendidikan dan Plt kepala Dinas Kesehatan Kab Gresik.

Ke 24 kontingin ini akan berlaga di ajang Jambore UKS/M se Jawa timur yang di pusatkan di SMKN 3 Buduran Surabaya selama 3 hari. Ada 9 jenis lomba yang dilombakan yaitu Design Poster (SD,SMP dan SMA) Cipta dan baca Puisi (SD, SMP dan SMA), Kader Tiwisada, Kader Kesehatan Remaja (KKR) tingkat SMP dan SMA, lomba cerdas-cermat (LCC) tingkat SMP, SMA dan Pembina, lomba jajanan kantin sehat berbahan dasar lokal, Karya Tulis Ilmiah (KTI) tingkat SMP dan SMA dan lomba senam UKS. 

Asisten Pemerintahan dan Kesra Tursilowanto Hariyogi dalam sambutannya, mengingatkan dan mengajak para kontingen untuk lebih semangat dan jaga kesehatan, saya berharap kepada seluruh Kontingen, agar selalu bersemangat dan selalu menjaga kesehatan, dan kunci yang paling penting yaitu terus belajar, latihan dan do'a dari orang tua, serta percaya diri, jika itu semua sudah di kantongi kontingen, saya yakin, semua apa yang di hadapi akan diberikan kemudahan dan kelancaran.

Anda semua ini sudah jadi juara, jangan minder dengan lawan anda, dengan semangat dan percaya diri serta Do'a, saya yakin anda nanti akan menjadi yang terbaik, selamat dan sukses semoga para kontingen ini bisa memberikan nama harum Kab Gresik.

Sementara itu moh Rizal siswa dari SMPN I Gresik yang ikut berlaga di lomba cerdas-cermat (LCC), menjelaskan, saya bersama teman-teman siap berlaga di Jambore UKS/M  Jatim 2016. Walaupun persiapan kami waktunya sangat sedikit, kami berjuang bukan atas nama sekolah saja, namun lebih dari itu, yaitu ingin mengharumkan nama Kab Gresik di kancah jambore UKS/M Jatim. Jambore UKS/M merupakan ajang pembuktian prestasi kami, tekatnya.

Arz/team/d2g

Post a Comment