Jakarta, infojatim.com - Motto Berani Transparan Mengungkap Membantu Yang Belum Terungkap.

Foto: Arist Merdeka Sirait Aktivis Indonesia serta Ketua Komnas Perlindungan Anak. Meninggal dunia di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, Sabtu (26/08/2023).

Arist Merdeka Sirait merupakan seorang aktivis dan juga Ketua Komnas Perlindungan Anak Meninggal dunia pada Sabtu, 26 Agustus 2023. Arist Tutup usia pada 63 tahun. sekitar pukul 08.30 WIB di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.

Kabar meninggalnya Aris diketahui dalam unggahan Akun Instagram/komnas PA, sabtu (26/08/2023).

"Telah berpulang Ketua Umum Komnas Anak, Bapak Arist Merdeka Sirait, Mari anak Indonesia untuk kita doakan bersama, " demikian unggahan akun Instagram Komnas PA.

Dalam keterangan resmi Akun Instagram komnas PA, Jenazah Arist Merdeka Sirait disemayamkan di rumah duka RSPAD Gatot Subroto dan Rencananya akan dimakamkan di pemakaman keluarga di Porsea, Toba, Sumatera Utara.

Untuk diketahui, Aris merdeka Sirait merupakan aktivis Indonesia dan juga Ketua Komnas Perlindungan anak,

Sosok Ketua Komnas PA tersebut, dikenal sebagai aktivis yang telah banyak berjuang bagi upaya-upaya perlindungan anak Indonesia.

Tercatat sejumlah upaya yang dilakukan Arist untuk anak-anak korban kekerasan maupun anak-anak yang berhadapan dengan hukum.

Kini anak Indonesia kehilangan sosok yang selama ini menunjukkan kepedulian yang begitu tinggi terhadap nasib dan dunia anak.

Sebagai informasi, Perjuangan Arist untuk anak-anak dimulai saat dirinya, Seto Mulyadi, dan beberapa aktivis lain mendirikan Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA) pada 1998.

Pada awal berdirinya, Seto Mulyadi atau Kak Seto menjadi Ketua Umum, sementara Arist menjadi Sekretaris Jenderal di Komnas PA. Arist menjadi Sekjen Komnas PA selama 12 tahun atau tiga periode sejak 1998.

Arist Merdeka Sirait mulai menjabat pada 2010 sebagai Ketua Komnas PA menggantikan Kak Seto. (Red)

Pendiri Penanggung Jawab Redaksi infojatim.com : Arifin S,Zakaria
Redaktur : Rizki

Post a Comment